Di tahun 2019 ini tentunya hampir seluruh elemen masyarakat sudah tidak asing lagi dengan yang namanya bisnis online shop, khususnya bagi kaum milenial. Berbicara mengenai bisnis online shop yang berkembang di Indonesia maka erat kaitannya dengan perkembangan teknologi. Mengapa demikian? Karena seiring berkembangnya teknologi, penggunaan internet di Indonesia pun turut tumbuh secara signifikan setiap tahunnya. Dengan berkembangnya penggunaan internet tersebut pulalah, bisnis online shop perlahan-lahan mampu memasuki pasar yang ada, khususnya pasar e-commerce di Indonesia.
Berdasarkan data dari laman KOMINFO, Indonesia menduduki peringkat ke-6 sebagai pengguna internet terbanyak di dunia pada tahun 2018. Pengguna internet di Indonesia mencapai angka 123 juta orang pada tahun 2018. Apabila dibandingkan perkembangannya pada awal mula internet berkembang di tahun 2013, angka pengguna internet di Indonesia hanya mencapai angka 72.8 juta orang saja. Hal ini tentunya akan terus berkembang di tahun 2019.
Di lain sisi, dikutip dari laman kompas.com berdasarkan data dari CupoNation, jumlah online shooper di Indonesia juga terus meningkat selama beberapa tahun terakhir. Hal ini serupa dengan berkembangnya penggunaan internet tentu saja. Tercatat sebanyak 11,9 persen dari total penduduk di Indonesia merupakan jumlah online shopper pada tahun 2018 lalu.
Awalnya bisnis online shop lebih banyak digandrungi oleh anak-anak muda saja, perempuan adalah mayoritas owner online shop itu sendiri. Awalnya mereka menggunakan akun facebook sebagai fasilitator online shop. Selain gratis, aksesnya mudah, konsumennya pun bisa dengan cepat didapat karena sebagian besar adalah teman dari si owner sendiri sehingga lebih mendapatkan kepercayaan di hati konsumennya. Ada dua macam online shop yang ada pada saat itu, yakni :
- Pertama, online shop yang memang sudah ada toko offlinenya juga. Namun, sengaja memasarkan produknya via online, baik berupa social media seperti facebook maupun akun web dengan domain sendiri. Hal ini dilakukan agar lebih banyak lagi konsumen baru yang datang. Biasanya mereka berperan juga sebagai supplier yang menjaring banyak reseller untuk meningkatkan penjualannya.
- Kedua, online shop yang hanya memasarkan produknya secara maya saja. Cenderung lebih minim budget yang diperlukan karena hanya mengandalkan foto yang ada dari toko online yang menjadi supliernya saja. Bermodalkan foto yang diunggah tersebut, jika ada orderan dari konsumen, barulah si owner melanjutkan order ke supplier. Lalu konsumennya akan mengikuti sistem PO setelah biaya di transfer selama beberapa hari. Bukan itu saja, biaya ongkir atau ongkos kirim pun menjadi tanggungan si pembeli.
Dari dua macam bentuk online shop di atas, bisnis ini menjadi perhatian pembisnis baru yang mau membuka bisnis, tapi tak memiliki cukup modal atau bahkan memulai tanpa modal pun bisa berkecimpung dalam bisnis ini. Terbukti sampai tahun 2020 ini bisnis online shop tak meredup sama sekali, malah semakin banyak macamnya. Apalagi sekarang sudah dikenal yang namanya marketplace, ada banyak wadah yang membuat bisnis online shop kian menjanjikan. Beberapa di antaranya ialah tokopedia, bukalapak, olx, shopee, lazada, JD.id, blibli, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Prospek bisnis online shop pada tahun 2020 di Indonesia akan terus berkembang tentu saja, akan banyak masyarakat yang turut mencoba terjun menjadi pembisnis pemula lewat bisnis online shop. Walaupun bakal menjamur nantinya, jangan takut akan persaingan yang ada, jika harga bersaing secara kompetitif bisnis akan langgeng hingga beberapa tahun ke depan karena hal ini akan berbanding lurus dengan masyarakat yang berperan aktif sebagai konsumen tentu saja. Berikut pertimbangan para konsumen memilih online shop untuk berbelanja:
- Banyaknya pilihan toko online, sehingga mudah mencari harga yang pas dan sesuai dengan kantong,
- Akses yang mudah, tinggal klik pada barang yang akan dibeli,
- Hemat waktu, tak perlu susah payah untuk pergi ke toko swalayan untuk mendapatkan barang yang diinginkan,
- Mudahnya pembayaran dengan menggunakan fitur transfer saja, dan
- Mencakup banyak area yang ada di Indonesia.
Dari penjelasan di atas, dapat diketahui bahwa beberapa tahun ke depan tren belanja online akan semakin berkembang, begitupun dengan tren bisnis online. Untuk itu, apakah Anda akan turut mencoba peruntungan pula pada bisnis online shop tersebut?