Rincian Jenis Business Plan yang Perlu Pebisnis Ketahui

Jenis Business Plan

Business plan merupakan salah satu cara agar bisnis Anda bisa berhasil. Sangat penting bagi Anda untuk mengenal business plan untuk mengembangkan usaha Anda. Hal ini karena wirausahawan harus memiliki rancangan konsep usaha yang akan dijalani. Sebelum menulis bisnis plan, Anda terlebih dahulu harus memahami jenis business plan agar tidak salah dalam merancang bisnis.

Terdapat beragam jenis business plan dan setiap business plan tentunya memiliki objektif dan tujuan berbeda-beda. Maka dari itu, berikut beberapa jenis business plan dan kegunaannya:

Apa Saja Jenis Business Plan?

Startup atau General Business Plan

Startup business plan berisi gambaran mengenai perusahaan khususnya startup yang akan didirikan. Rencana bisnis ini berisi penawaran barang atau jasa kepada calon konsumen, evaluasi pasar, struktur marketing, manajemen risiko, serta struktur manajemen lainnya yang nantinya akan diimplementasikan.

Growth Business Plan

Growth business plan merupakan rencana bisnis yang berisi rencana pertumbuhan bisnis perusahaan di masa depan. Rencana bisnis bisa digunakan untuk kepentingan internal maupun eksternal, contohnya untuk menerima modal lebih dari para investor.

Development Business Plan

Rencana bisnis pengembangan atau development business plan merupakan deskripsi secara rinci mengenai bisnis yang akan dibuat. Pada rencana bisnis operasi ini umumnya meliputi administrasi bisnis, organisasi perusahaan, dan tanggung jawab setiap karyawan. Dokumen ini tidak hanya untuk pihak internal, namun pihak eksternal pun dapat menggunakannya.

Operations Business Plan

Rencana bisnis operasi adalah rencana bisnis yang dirancang diperuntukkan kepentingan internal perusahaan. Rencana bisnis ini memuat rencana dan kebijakan tentang operasional perusahaan juga uraian tanggung jawab setiap divisi dalam perusahaan.

Strategic Business Plan

Strategic business plan menjadi jenis rencana bisnis yang paling rumit dibandingkan dengan rencana bisnis lainnya karena isinya menjelaskan berbagai strategi secara lebih rinci agar tujuan perusahaan bisa tercapai. Beberapa komponen yang dianggap penting dimasukkan pada rencana bisnis ini, seperti visi dan misi perusahaan, faktor kritis, strategi untuk mencapai tujuannya, dan jadwal pelaksanaan strategi tersebut.

Merancang rencana bisnis memang akan menyita waktu kita, karena rencana bisnis tidak bisa selesai dalam waktu sekejap mata. Kita perlu memikirkan beberapa pertimbangan yang matang, sampai akhirnya kita yakin dengan rencana bisnis atau business plan yang ada. 

Tanpa perencanaan bisnis yang matang, Anda tidak akan tahu arah dan tujuan suatu usaha yang sedang Anda jalani. Suksesnya seorang wirausahawan atau pemilik sebuah usaha bisnis sangat berkaitan dengan ide atau gagasannya yang berhasil.

Jasa Bisnis Plan Grapadi

Jasa pembuatan bisnis plan ItialuS Grapadi Internasional sudah dipercaya oleh banyak perusahaan baik dari dalam maupun luar negeri. Penulis kami telah memiliki banyak pengalaman dalam pembuatan bisnis plan. Sehingga ketika Anda mempercayakan kami sebagai partner, sudah tentu kami akan memberikan pelayanan maksimal dan rencana paling akurat.

Lebih lengkapnya mengenai jasa pembuatan bisnis plan Grapadi, Anda bisa mengunjungi lama kami di www.grapadikonsultan.co.id 

(mt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Konsultasi Sekarang !